Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma (Unsurya) – Jakarta, 08 April 2019, sebagai bukti keseriusan Unsurya dalam menghadapi Revolusi Industri 4.0 dan kepedulian yang tinggi terhadap pelaporan data-data baik mahasiswa maupun dosen.
Unsurya yang diwakili oleh Kapuskominfo, mengikuti bimbingan teknis penggunaan aplikasi PIN dan SIVIL serta layanan perubahan data dan nomor regristrasi di Kantor LLDikti Wilayah III.
Ada 2 aset yang sangat penting di setiap Perguruan Tinggi, yaitu operator pangakalan data dan pimpinannya kata kepala LLDikti Wilayah III, Ibu Illah Sailah. Mudah-mudahan dengan ilmu yang didapat dari narasumber bisa diterapkan di Kampus Unsurya, sehingga semua data pelaporan bisa 100%.
Pentingnya PIN dan SIVIL tersebut untuk menhindari adanya pemalsuan ijazah, ini merupakan juga salah satu keseriusan dari pemerintah dalam hal ini LLDikti Wilayah III untuk menertibkan dari kecurangan pembuatan ijazah palsu. Ibu Illah Sailah mengingatkan kepada seluruh pimpinan Perguruan Tinggi agar tegas terhadap pelaporan pangakalan data.