Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma (UNSURYA) – Dr. Sungkono, SE. M.Si Rektor Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma dan Dr. Syamsunasir S.Sos., MM., CFrA Wakil Rektor Satu Bid. Akademik beserta rombongan melakukan kunjungan study banding (benchmarking) ke Universitas Binas Nusantara (BINUS).
Studi Banding digelar Selasa, 13 Juni 2023 di Kampus Anggrek Jakarta Barat.
Dalam Kegiatan study banding tersebut, Rektor BINUS Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM. Menerima para pimpinan dari 12 Universitas yaitu:
Rektor UNSURYA
Rektor Universitas Muhammadiyah Solo (UMS)
Rektor Universitas Kristen Petra
Rektor Universitas Widyatama
Rektor Universitas Islam Indonesia
Rektor Universitas Ciputra
Wakil Dekan 3 Universitas Prima Indonesia
Rektor Universitas Islam Negeri Walisongo
Rektor Muhammadiyah Surakarta
Wakil Rektor II Bid Akademik Universitas 17 Agustus 1945
Rektor Politeknik Pariwisata Lombok
Wakil Ketua II Bid Administrasi Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul
Studi banding ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas ekosistem pendidikan tinggi dengan mempelajari proses pendidikan tinggi, sarana prasarana dan strategi mempertahankan kualitas Kampus.
Selama kunjungan, pimpinan masing masing Universitas beserta delegasi diberikan kesempatan untuk diskusi bersama.
Dalam diskusi tersebut Rektor Unsurya Dr. Sungkono, SE., M.Si mengajukan pertanyaan “Dalam kesempatan studi banding ini kami ingin mengetahui bagaimana strategi dan cara yang dilakukan BINUS untuk bisa mendongkrak kualitas kampus?” ungkap Rektor UNSURYA
Menanggapi pertanyan tersebut, Rektor BINUS Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM. memberikan apresiasi dan menjelaskan kunci penting dalam meningkatkan kualitas kampus.
“Terimakasih atas pertanyaan nya, Kunci peningkatkan dan cara menjaga kualitas yang BINUS lakukan adalah dengan membangun sebuah sistem terintegrasi yang diterapkan di semua kampus BINUS di seluruh indonesia. Selain menerapkan sistem terintegrasi BINUS juga mengutamakan penanaman Pendidikan Karakter yang diperlukan DUDI sehingga semua SDM dan Mahasiswa BINUS siap terjun langsung tanpa memberikan beban DUDI untuk memberikan pelajaran” ujar Rektor BINUS.
Dengan pelaksanaan Studi Banding ke BINUS ini UNSURYA berharap bisa belajar dari cara yang telah diterapkan oleh BINUS untuk bisa meningkatkan kualitas UNSURYA.