Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma (Unsurya) 13 Februari 2020 – Usai melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) selama 5 hari, terhitung mulai tanggal 4,5,11,12, dan 13 Februari 2020, hari ini pelaksanaan PKM ditutup dengan sesi foto dan penyerahan plakat dari Unsurya kepada Kepala Sekolah SMK 4 Muhammadiyah Slipi yang diwakili oleh Wakil Bidang Kurikulum, Ibu Suzanna Clarinda, M.Pd
Fakultas Teknologi Industri mengadakan pengabdian masyarakat yang diwakili oleh Ketua Pelaksana PKM yaitu Ibu Ir. Peniarsih, M.MSi yang berlokasi di SMK 4 Muhammadiyah Slipi, Jakarta Barat dengan sasaran yaitu para siswa sekolah menengah kejuruan dari jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), Administrasi Perkantoran, Akuntansi, Pemasaran.