HMJMA Sukses Gelar Ecofest 2.0

Berita Terbaru

Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen dan Akuntansi (HMJMA), Fakultas Ekonomi Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma sukses melaksanakan “Economic Festival 2.0”. Economic Festival atau biasa disebut Ecofest merupakan program kerja tahunan HMJMA yang diselenggarakan dalam satu event di setiap tahunnya dan tahun ini sudah memasuki tahun kedua. Seluruh panitia yang terlibat adalah mahasiswa aktif regular pagi, Fakultas Ekonomi Unsurya. Kegiatan kemahasiswaan ini dapat melatih dan menanamkan soft skills mahasiswa terutama pada people skill, problem solving, communication skills, teamwork and collaboration skill, creativity, dan integrity.

Economic Festival 2.0 Tahun 2023 mengusung tema “Winning is Important  But The Process of Winning is No Less Important”. Tegar Anugerah menyampaikan dalam laporannya sebagai Ketua Ecofest 2.0 yaitu ucapan terimakasih atas dukungan yang telah diberikan pihak Lembaga Unsurya, Walikota Jakarta Timur  dan beberapa pihak sponsorship sehingga kompetisi futsal dapat kembali digelar. Tetap menjaga sportivitas dan sikap fair play bagi pemain dan supporter. Ada 40 tim yang bertanding terdiri dari 32 SMA/K seJakarta Timur dan sekitarnya serta 8 tim internal dari 6 prodi di Unsurya.

 

Kegiatan Ecofest dilaksanakan mulai tanggal 20-23 Nopember 2023 dan 27-28 Nopember 2023 di GOR Ciracas Jakarta Timur. Pembukaan Ecofest dilaksanakan pada  Selasa, 20 Nopember 2023 oleh Wakil Rektor III mewakili Rektor Unsurya dan Dekan Fakultas Ekonomi, turut pula dihadiri oleh Karo Kemahasiswaan, Kaprodi Manajemen, perwakilan dari Kecamatan Ciracas dan perwakilan dari Polsek Ciracas.

Dalam sambutan Rektor yang diwakili oleh Bapak Dr. Agus Purwo Wicaksono, SE, MM, MA, CIPA (selaku Wakil Rektor III) menyampaikan bahwa ada 5 (lima) alasan pentingnya mengikuti Ecofest 2.0 ini. Pertama, kompetisi dapat menjadi pendorong motivasi untuk meraih prestasi. Kedua, melalui kompetisi, memiliki kesempatan untuk mengembangkan keterampilan. Ketiga, kompetisi menyediakan wadah untuk mengukur kemampuan. Keempat, melalui kompetisi, dapat mengelola emosi, seperti stres, kekecewaan, dan tekanan. Kelima, saat bersaing untuk mencapai tujuan tertentu, seringkali dihadapkan pada situasi yang membutuhkan pemikiran kreatif dan solusi inovatif. Melalui kompetisi ini, tidak hanya mencari yang terbaik di lapangan, tetapi juga menciptakan memori berharga dan mengukir pengalaman yang akan membentuk kepribadian dan karakter. Semangat berkompetisi dapat membawa dampak positif tidak hanya dalam aspek fisik, tetapi juga dalam pengembangan kepemimpinan, disiplin, dan kerja sama tim.

Kegiatan Economic Festival 2.0 ini merupakan ajang membangun suportivitas,  persahabatan dan solidaritas sesama mahasiswa Unsurya dan siswa-siswa sekolah di SMA/K di wilayah Jakarta Timur dan sekitarnya di bidang olahraga futsal. Junjung tinggi sportifitas baik semua pemain dan supporter. Sampai bertemu lagi di Economic Festival Tahun 2024 selanjutnya ” tutup Ibu Dr. Juhaeti, SE, MM

Pemberian hadiah kepada para pemenang berupa piala, sertifikat dan uang tunai. Perolehan hadiah diberikan kepada tim internal Unsurya untuk juara 1 Fakultas Ilmu Kesehatan, juara 2  Qul Qul FC (Prodi Teknik Penerbangan Angkatan 2019) dan juara 3 Nurboys FC (prodi Teknik Penerbangan Angkatan 2020). Sedangkan, tim eksternal diperoleh juara 1 SMK PGRI 20 Jakarta, juara 2 SMK Citra Negara dan juara 3 (SMA Budhi Warman 1 dan SMK Wijaya Kusuma). Keseluruhan pertandingan dapat berjalan baik dan lancar meskipun ada beberapa hal yang perlu menjadi bahan evaluasi panitia agar lebih baik pada kegiatan di tahun berikutnya.

Related Images:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.